Rabu, 26 Juni 2019

(MASIH) TENTANG ES

Tampaknya sudah masuk musim kemarau sehingga cuaca rasanya agak ekstrim dimana sore, malam dan pagi udaranya lumayan dingin. SEmentara siang hari sangat terik. Nah sepertinya setiap pulang sekolah kak Na kehausan yang sangat jadi pengennya makan es terus. Emak selama ini ga pernah buat yang namanya minuman dingin di rumah apalagi es. Terkecuali es krim yang biasanya beli diluar. Itu juga sangat jarang sekali.
Hari ini kak Na kembali berkreasi membuat es dengan modal pepaya dan gula. Seperti kemarin dia mem-blender pepaya gula dan sedikit air untuk selanjutnya dibekukan di freezer. Dan akhirnya jadilah es mambo pepaya dalam termos air.

# tantangan10hari
# Level9
#kuliahbunsayiip
#thinkcreative
#BeCreative

Tidak ada komentar:

Posting Komentar