Mengamati gaya belajar anak adalah game level 4 yang pada periode sebelumnya saya lewati. Dan kali ini saya tidak mau lagi "mis-".
Sebagai awalan, anak-anak diajak mencoba membuat suatu prakarya berupa bungkusan nasi dari kertas yang beberapa waktu lalu sempat viral di media sosial.
Anak pertama: mencoba mengikuti arahan step by step namun kurang rapi sehingga tampilan akhirnya kurang bagus
Anak kedua: mengikuti dengan seksama, menghasilkan "bungkus" yang cukup baik
Selanjutnya yang terjadi adalah
Anak pertama: emosi, banting pintu lalu menangis karena melihat keberhasilan adiknya
Anak kedua: makin bersemangat membuat bungkus-bungkus selanjutnya untuk dipamerkan kepada pemirsa dan tak lupa mengajak kakak untuk kembali mencoba
Setelah ditanya "kenapa?
Anak pertama menjawab,"dia (adek) dibantu melipatnya jadi bisa bagus!" serunya sambil menangis
sementara anak kedua begitu gembira dengan bungkus nasi buatannya.
Ok, dari peristiwa ini dapat diambil kesimpulan sementara bahwa:
Kakak : motorik halusnya kurang terlatih jadi harus lebih sering praktek
Adik : peniru ulung dan senang membagi ilmunya dengan orang lain
#harike1
#Tantangan10hari
#GameLevel4
#GayaBelajarAnak
#kuliahBunSayIIP
Tidak ada komentar:
Posting Komentar